Loket Pelayanan Pengadilan Agama Samarinda telah hadir di Mal Pelayanan Publik Perdana melayani Para Pihak dan Masyarakat Pencari Keadilan
Samarinda, 04 Januari 2023 secara perdana petugas pelayanan PA Samarinda di Mall Pelayanan Publik yaitu Yuqdha Aulia Anwar, S.H. kepada para pihak dan masyarakat pencari keadilan.
Loket pelayanan Pengadilan Agama Samarinda berada pada Loket 13 Lantai 2 dan dengan layanan tersedia pada Mall Pelayanan Publik sebagai berikut:
- Pendaftaran Perkara
- Pengambilan Produk Pengadilan
- Pelayanan Infornasi
Dengan jam pelayanan pada hari Senin-Kamis pukul 08.15 s/d 15.00 WITA, dan hari Jumat pukul 08.15 s.d 14.30 WITA.
Kami berharap dengan kehadiran PA Samarinda sebagai lembaga yang memiliki fungsi memberikan pelayanan publik dapat memberikan layanan yang prima dan semakin dekat dengan masyarakat dengan hadir di Mall Pelayanan Publik Kota Samarinda.*DR